Sabtu, 27 Desember 2008

Buncis Sapi cah Saus Tiram


Aku ga tau apa karena dari saus tiramnya kali ya, tapi rasa dagingnya kayaknya keluar banget, seperti rasa daging sapi sejati yang gurih dan jadi pengen nambah teruussss...

Bahan-Bahan:
Buncis 1/4 kg
Daging sapi giling ½ kg
Bawang bombay ½ bh, potong kotak
Bawang putih 4 siung besar, iris sedang
Cabe merah 1 bh, iris miring
Kecap asin 5 sdm/ Kikoman 3 sdm
Saus Tiram
Merica
Minyak untuk menumis

Cara Membuat:
Rebus buncis dengan sedikit garam tapi jangan sampai lemas. Sisihkan.
Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai sedikit lemas dan wangi, masukkan daging sapi giling, tumis terus sampai dagingnya agak kering. Tambahkan merica, kecap asin dan saus tiram. Jika rasa sudah enak, masukkan cabe merah, aduk sebentar, lalu terakhir masukkan buncis rebusnya, aduk sebentar sampai rata saja, matikan api. Angkat.

ekstra:
Satu, Saat menumis, bawang bombay bisa dimasukkan lebih dulu dari bawang putih, karena bawang bombay memiliki kandungan air yang lebih banyak sehingga tidak cepat gosong.
Dua, Seharusnya pakai baby buncis biar seperti menu2 di resto, baby buncisnya biasanya digoreng dulu, tapi karena kita mau bergaya hidup sehat (ciyyeeh), jadi buncisnya aku rebus aja namun tetap dicampur dengan tumisan daging.
Tiga, tambahan garam saat merebus buncis ditujukan untuk lebih 'menghidupkan' warna hijau buncisnya.

2 komentar:

Katadia mengatakan...

Ini resep lo yang paling sering gue aplikasikan. Namun (ciye), biasanya si papio sukanya pake baby buncis yang frozen, yang langsung gue pan fry sampe agak gosong dikit pake olive oil biar krenyes krenyes gitsu!

immi yannas mengatakan...

ya mb, mang enakan bgitu, ini mah pake yg ada di kulkas ajah..